Senin, 09 Mei 2022

Indahnya Saling Memaafkan

 



Masih dalam nuansa idul fitri. Pastilah saat kita bertemu dengan orang lain mengucapkan permintaan. Tidak tahu apakah kita punya salah atau tidak pada orang tersebut, kita ucapkan maaf. Tradisi seperti ini sudah berjalan dari tahun ke tahun namun perlu pengkajian dan penguatan, agar apa yang kita kerjakan lebih bermakna. 

Hari ini seluruh siswa sudah mulai masuk sekolah. kegiatan awal yakni halal bihalal saling memaafkan. Kepala sekolah menyampaikan kalimat maaf baik di saat apel bersama siswa maupun di ruang guru. Wali kelas mengajak siswa - siswinya saling bermaafan di kelas masing-masing. Penulis juga sebagai wali kelas menyalami satu persatu siswa kelas dengan cara yang berbeda dari kelas lainnya. Setiap siswa menghadap satu persatu dan menyampaikan maaf atas kesalahannya juga berjanji tidak akan mengulanginya lagi. 

Halal bihalal dilanjutkan di ruang guru bersama kepala sekolah. Penulis sebagai pemberi taushiyah memberikan beberapa pesan tentang pentingnya kalimat maaf. Bahwa kalimat maaf tidak hanya sekedar diucapkan. Tetapi kalimat maaf juga dihayati dalam hati serta mewujudkan perubahan tingkah laku sebagai wujud maaf. 

Penulis sebagai Guru Pendidikan Agama Islam juga menyampaikan sabda Nabi Muhammad yang artinya setiap anak turun Nabi Adam (manusia) mempunyai kesalahan. Dan sebaik-baik orang yang bersalah adalah yang bertaubat. Berangkat dari hadits ini kita harus mempunyai keyakinan sebagai orang yang bertaubat yakni dengan meminta maaf. 

Halal bihalal ditutup dengan doa bersama. Penulis mengajak semua yang hadir di ruang guru untuk saling memaafkan di dalam hati. Beberapa orang dapat menetekan air matanya karena teringat kesalahan kepada orang tua dan saudara-saudaranya. Acara berjalan dengan khidmat diakhiri dengan ramah tamah bersama. 

Semoga bermanfaat. Mari kita saling memberi maaf. 


Malang, 9 Mei 2022 

  

4 komentar:

Penguatan Moderasi Beragama dan Bela Negara

            Senin, 31 Juli 2023 Guru Pendidikan Agama Islam mengikuti Penguatan Moderasi Beragama dan Bela Negara di aula SMP Darul Faqih In...